Kali ini saya akan membahas tentang Mikro dan Makro dalam permainan Mobile Legends. kita awali dengan mikro
Mikro atau bisa dikatakan kecil, di mana pemahaman pemain terhadap apa yang digunakan. pemain itu harus menguasai mekanik dan hero power dari hero tersebut. Kita ambil contoh hero Aulus. aulus adalah salah satu hero late game, otomatis hero itu adalah hero yang membutuhkan item. Pemain harus tau bahwa Aulus tidak bisa bersaing dengan fighter lainnya karena damage dan durability yang rendah. Tetapi jika Aulus sudah memiliki item yang cukup, maka Aulus bisa menjadi core suatu tim.
kita lanjut ke makro. Makro di game adalah suatu pemahaman pemain terhadap pertandingan dengan jangka yang luas. Luas disini berartikan pemain dapat melihat semua aspek dan tidak hanya heronya saja. Seperti contoh melihat kondisi melewati map
melihat map sebenarnya adalah hal yang paling dasar untuk menguasai makro lainnya. Gampangannya kalian harus melihat map dulu baru mengambil keputusan.